2013, Soal Unas Dibuat 10 Paket

2013, Soal Unas Dibuat 10 Paket
Para siswa melakukan toss sebelum ujian. Foto: Dok.JPNN
JAKARTA - Pelaksanaan ujian nasional (Unas) 2012 belum selesai. Tapi, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) sudah menyiapkan kebijakan baru untuk pelaksanaan ujian tahun depan.

Salah satunya dengan menambah jumlah paket soal menjadi 10. Saat ini, ada 5 paket soal yang disiapkan untuk siswa. Langkah tersebut untuk meminimalisir kecurangan dan mengejar ketertinggalan kualitas pendidikan Indonesia.

Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Balitbang) Khairil Anwar Notodiputro mengatakan, penambahan paket soal adalah upaya pemerintah untuk meningkatkan mutu dan mengejar ketertinggalan kualitas pendidikan dari negara tentangga. Namun, tingkat kesulitas soal tetap disesuaikan dengan standar masingi-masing jenjang pendidikan.

"Kita harus membandingkan dengan negara lain, agar tidak semakin tertinggal. Semakin tahun, siswa harus dituntut memiliki kemampuan yang lebih tinggi sehingga mampu menyelesaikan Unas yang kesulitannya semakin tinggi pula," ungkap Kharil di Jakarta, kemarin (18/4).

JAKARTA - Pelaksanaan ujian nasional (Unas) 2012 belum selesai. Tapi, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) sudah menyiapkan kebijakan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News