2,6 Juta Lembar Kartu Tani Sudah Terdistribusikan di Jawa Tengah

"Kita (dinas-red) jalan terus. Pupuk ini kan subsidi, barang yang dibatasi, barang yang harus diawasi dan sasarannya harus tepat. Maka yang sesuai itu ya kartu tani," ungkap Kepala Dinas Pertanian Pemprov Jateng Suryo Banebdro.
Petani di Jateng jumlahnya mencapai 2,8 juta jiwa. Sementara kartu yang sudah terdistribusi sudah mencapai 2,6 juta petani. Sisanya yang belum mendapatkan kartu ada 200 petani lagi.
Selain kartu, Lanjut Suryo, Pemprov Jateng juga memberi pendampingan karena menyangkut penggunaan teknologi. Hal itu agar petani tidak kesulitan dalam penggunaannya.
"Gaptek (gagap teknologi-red) kan jadi malas. Saat ini belum biasa padahal kita hidup pada masa digitalisasi. Maka petani juga harus siap menggunakan teknologi," ucap Suryo.(adv/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Kementerian Pertanian memastikan penerapan Kartu Tani akan efektif pada 2021 mendatang.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Wamentan Sudaryono Kunjungi Pusat Pertanian di Belanda, Ini Tujuannya
- Kementan Kukuhkan Young Ambassador Agriculture 2025 & Duta Brigade Pangan Inspiratif
- Mentan Amran Sebut Produksi Beras Melonjak, Ini Angka Tertinggi
- Wamentan Sudaryono Optimistis Indonesia Jadi Lumbung Pangan Dunia
- Kementan Cetak Petani Muda, Indonesia Jadi Role Model Global
- Mentan Amran dan Wamentan Sudaryono Jadi Ujung Tombak Mencapai Swasembada Pangan