5 Kiat Jitu Mencegah Rasa Kantuk di Kantor

5 Kiat Jitu Mencegah Rasa Kantuk di Kantor
Ilustrasi mengantuk. Foto: Meetdoctor

Selain mengatasi rasa ngantuk, power nap juga bisa meningkatkan kewaspadaan saat sedang bekerja. Tak hanya itu, aktivitas ini bermanfaat pula untuk menghilangkan stres dan meningkatkan sistem imun tubuh. 

4. Bergerak 

Berusahalah untuk sesekali beranjak dari meja. Anda bisa mengambil minuman ke dispenser, menyapa teman ke meja kerjanya, membeli jajanan di kantin, atau menghirup udara segar di luar kantor sejenak.

Posisi duduk yang sama dalam waktu yang lama tak hanya bisa menimbulkan pegal dan kekakuan otot, tapi juga membuat Anda ngantuk. Itulah sebabnya, Anda perlu bergerak dan beranjak dari kursi Anda setiap beberapa saat.

5. Jaga Kualitas Tidur 

Selain empat cara di atas, cara paling ampuh lainnya untuk mencegah rasa ngantuk terjadi saat di tempat kerja adalah dengan menjaga kualitas tidur. 

“Orang dewasa sebaiknya tidur minimal 7-8 jam per hari. Sekurang-kurangnya, tidurlah selama enam jam. Selain terbukti bisa mencegah rasa ngantuk datang di siang hari, memiliki waktu tidur yang cukup juga bisa meningkatkan kualitas hidup seseorang,” kata dr. Dyan Mega.

Jika kelima hal di atas belum juga mencegah rasa ngantuk saat di kantor, coba konsultasikan pada dokter tentang kondisi yang sedang dihadapi. Bukan tidak mungkin ada penyakit lain yang menyebabkan Anda jadi sering mengantuk, meski sudah mendapatkan waktu tidur yang cukup.(RH/klikdokter)

Anda yang sering mengantuk saat berada di kantor, tampaknya harus membaca artikel berikut untuk mengatasinya.


Redaktur & Reporter : Yessy

Sumber klikdokter

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News