53 Hari Bebas COVID-19, Melbourne Kembali Kebobolan

53 Hari Bebas COVID-19, Melbourne Kembali Kebobolan
A Thai classical dancer wearing face shield to help curb the spread of the coronavirus performs at the Erawan Shrine in Bangkok, Thailand, Thursday, May 28, 2020. Thai government continues to ease restrictions related to running business in capital Bangko

Warga bingung dengan pesan yang disampaikan

53 Hari Bebas COVID-19, Melbourne Kembali Kebobolan Photo: Sebelumnya Pemerintah Victoria mengatakan warga di perbatasan hanya perlu menunjukkan SIM mereka untuk bisa kembali masuk ke negara bagiannya. (ABC News: Mikaela Ortolan )

 

Beberapa penduduk di sepanjang perbatasan New South Wales dan Victoria mengatakan mereka merasa bingung dengan pesan yang berbeda-beda dan peraturan yang berubah dengan cepat.

Pada hari Jumat, Pemerintah Victoria mengatakan pos pemeriksaan akan ditempatkan "jauh" dari perbatasan, untuk mencoba dan menghindari kekacauan yang terjadi seperti terakhir kali perbatasan NSW-Victoria ditutup.

Ketika situasi virus korona Sydney memburuk selama akhir pekan kemarin, strategi Victoria berubah dengan menempatkan pos pemeriksaan di perbatasan, tetapi mengizinkan penduduk perbatasan untuk bepergian antara dua negara bagian tanpa izin dan sebagai gantinya menggunakan SIM mereka sebagai "paspor".

Hari Minggu, Pemerintah Victoria mengatakan mereka memperketat pembatasan perbatasannya karena "tanpa aturan wajib masker dan aturan diam di rumah bagi warga di Sydney, Pemerintah dan otoritas kesehatan kami tidak yakin situasinya aman".

53 Hari Bebas COVID-19, Melbourne Kembali Kebobolan Photo: Perubahan yang seringkali berubah dan membingungkan telah membuat para warga mengaku frustasi. (ABC News: Mikaela Ortolan )

 

Kate Calder, dari daerah Rutherglen di dekat Sungai Murray, sekitar 30 menit di barat Wodonga, mengaku jika aturan perubahan tidak dikomunikasikan dengan baik kepada penduduk perbatasan.

Kate mengatakan dia melihat pengumuman yang mengatakan hanya membutuhkan SIM untuk melintasi perbatasan, tetapi melihat perlunya sistem izin lewat situs resmi, kemudian ia pun mengajukannya.

Negara bagian Victoria dengan ibukota Melbourne mencatat satu kasus positif virus corona dari warga yang diyakini tertular dari kawasan pantai utara Sydney

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News