7 Nutrisi untuk Rambut Hitam Berkilau

jpnn.com, JAKARTA - SETIAP wanita pasti ingin memiliki rambut hitam berkilau yang sehat.
Namun, perubahan gaya hidup justru bisa membuat rambut hitam Anda berubah warna menjadi abu-abu.
Meski uban merupakan bagian dari penuaan, jika terjadi sebelum waktunya, mungkin ada lebih dari satu alasan, dan salah satunya mungkin kekurangan nutrisi.
Ya, ladies, kunci rambut hitam dan berkilau bukan hanya produk kecantikan dan perawatan mahal, tetapi juga menutrisi tubuh Anda dengan vitamin, mineral, dan elemen penting lainnya.
Untungnya, ada beberapa nutrisi untuk rambut yang bisa menunda timbulnya gejala penuaan, termasuk rambut menipis, beruban, dan rambut rontok.
Rambut Anda mengalami kerusakan paling parah karena menjadi bagian terakhir yang mendapatkan nutrisi yang dibutuhkan.
Itulah sebabnya mengapa penting untuk melengkapi pola makan Anda dengan nutrisi tertentu guna meningkatkan nilai gizi kulit kepala kamu.
Vitamin dan mineral tertentu membantu memastikan folikel rambut Anda menghasilkan pigmen (melanin) yang dibutuhkan rambut untuk mempertahankan warna alaminya.
Ada beberapa jenis nutrisi sehat yang bisa membantu menjaga rambut Anda tetap hitam berkilau dan salah satunya tentu saja protein.
- 4 Manfaat Jagung untuk Menurunkan Berat Badan yang Bikin Kaget
- 1.000 Hari Pertama Fase Penting Bagi Anak, Orang Tua Jangan Salah Langkah
- Kombinasi Minyak Zaitun dan Kunyit, Bikin Rambut Sehat Secara Alami
- 5 Manfaat Temulawak yang Bantu Tingkatkan Nafsu Makan Anak
- Jangan Sampai Anak Kekurangan Zat Besi, Simak Penjelasan Ahli
- 3 Vitamin yang Ampuh Tingkatkan Kesuburan Pria