Abraham Pastikan KPK Tak Bisa Diintervensi

Abraham Pastikan KPK Tak Bisa Diintervensi
Abraham Pastikan KPK Tak Bisa Diintervensi
JAKARTA—Usai dilantik Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, ketua Komisi  Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad mulai pasang taring. Ditegaskannya, tidak ada satu pihak pun yang bisa melakukan intervensi pada lembaga yang dipimpinnya. Termasuk untuk kasus-kasus besar seperti Wisma Atlet yang menyeret nama beberapa petinggi negara ini.

‘’Kalau ada alat bukti, kita lanjutkan. Tidak ada alasan untuk mempeti-eskan atau menyembunyikan orang-orang yang terlibat,’’ tegas Abraham pada wartawan di Istana Negara, Jumat (16/12) usai pelantikan.

‘’Pimpinan KPK inikan ada 5. Saya, Pak Bambang, Pak Pandu, Pak Busyro dan Pak Zulkarnain adalah orang-orang yang kuat, punya integritas. Jadi tidak perlu khawatir. Kita tidak bisa diintervensi. KPK kali ini adalah KPK yang berani, tangguh dan profesional,’’ tambah Abraham berpromosi.

Bahkan Abraham siap menghukum saudara bahkan anaknya sendiri, sesuai dengan aturan hukum, bila memang terlibat kasus. Ditanya mengenai indikasi penyidik KPK yang nakal, pihaknya berjanji akan menegakkan aturan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

JAKARTA—Usai dilantik Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, ketua Komisi  Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad mulai pasang taring.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News