Abun Sungkar Jadi Anak Berkebutuhan Khusus dalam Film Clandestine, Begini Tantangannya

Abun Sungkar Jadi Anak Berkebutuhan Khusus dalam Film Clandestine, Begini Tantangannya
Poster film Clandestine. Foto: Instagram/klikfilm

jpnn.com, JAKARTA - Aktor Abun Sungkar menceritakan perannya dalam film Clandestine.

Dalam film Clandestine, Abun sungkar beradu akting dengan Shareefa Daanish dan Dannia Salsabilla.

Abun berperan sebagai Damar, anak berkebutuhan yang hidup bersama sang ayah.

Walaupun berkebutuhan khusus, Damar selalu membantu sang ayah tiap sepulang sekolah.

"Ya, kalau di sekolah, Damar itu tipe yang pendiam, sulit komunikasi sama orang, makanya dia dibully sama orang-orang lain," kata Abun Sungkar dalam konferensi pers virtual, Jumat (18/2) malam.

Abun Sungkar mengaku tak begitu kesulitan memerankan karakter pendiam seperti Damar.

Sebab, dia juga memiliki sisi pendiam di samping kelakuannya yang kadang pecicilan.

"Gue pendiam, kalau di lingkungan tertentu baru berisik, tinggal gue bawa Abun yang ini untuk jadi sosok Damar," tutur Abun.

Dalam film Clandestine, Abun Sungkar beradu akting dengan Shareefa Daanish dan Dannia Salsabilla.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News