Ada yang Nekat Fitnah Kapolri soal Alexis

Ada yang Nekat Fitnah Kapolri soal Alexis
Kapolri Jenderal Tito Karnavian. Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Sejumlah situs clickbait yang rajin membuat hoaks dengan memelintir statement pejabat kepolisian terus bermunculan.

Yang terbaru, statement Kabareskrim Komjen Ari Dono Sukmanto saat diwawancara jurnalis soal Alexis.

Pernyataan itu dipelintir sedemikian rupa, kemudian dibuat seolah-olah ucapan Kapolri.

Pada 1 November 2017, Ari Dono memang ditanya sejumlah wartawan mengenai penutupan Alexis.

Saat itu, Ari mengatakan bahwa polisi belum memiliki data soal Alexis.

Namun, dia memastikan polisi akan melakukan penindakan apabila terbukti ada tindak pidana seperti prostitusi, perdagangan orang, maupun narkoba. Tindakan tetap dilakukan meski Alexis tak lagi beroperasi

Jawaban Ari Dono itu diunggah sejumlah portal berita mainstream.

Namun, oleh sejumlah blog yang dibuat seolah merupakan portal berita, statement Ari Dono itu dipelintir sedemikian rupa.

Kapolri Jenderal Tito Karnavian tidak pernah berikan pernyataan soal melarang penutupan Alexis

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News