Aduh, 101 Ribu E - KTP Kok Belum Dicetak

Aduh, 101 Ribu E - KTP Kok Belum Dicetak
Ilustrasi E-KTP. FOTO : Jawa Pos

Kepala Dispendukcapil Sidoarjo Medi Yulianto mengatakan, kiriman 70.000 keping blangko tersebut akan tiba Rabu (6/2).

Semua keping tersebut akan terbagi ke seluruh kecamatan. Tidak merata, tetapi sesuai kebutuhan.

"Itu disesuaikan permintaan cetak di 18 kecamatan yang berbeda," jelasnya.

Berdasar data dispendukcapil, e-KTP 101.577 orang belum tercetak. Jumlah tanggungan terbanyak di Kecamatan Sidoarjo Kota, Taman, Candi, dan Waru.

"Empat kecamatan tersebut, tanggungannya lebih dari 10 ribu orang," kata Medi.

Setelah blangko habis, pusat akan kembali mengirimkan 40.000 keping. "Semoga bisa segera tuntas," paparnya. (oby/c10/ai/jpnn)


Dispendukcapil menerima keluhan warga yang menyebut saat ini belum mendapat e-KTP dan baru mengantongi suket.


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News