Afgan Rilis Lagu tentang Seseorang yang Spesial di Hati

Afgan Rilis Lagu tentang Seseorang yang Spesial di Hati
Afgan Syahreza. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - SETELAH sukses menggelar konser tunggal beberapa waktu lalu, Afgan Syahreza merilis single berjudul “Knock Me Out”.

Menurut Afgan, lagu ini bercerita tentang penantian yang sudah berakhir karena bertemu dengan seseorang yang sangat spesial di hati.

“Ibaratnya seperti menemukan seseorang yang benar-benar membuat saya terpana, merasa cocok dan berjanji tidak akan melepaskannya," kisah Afgan.

Lagu yang memiliki lirik campuran berbahasa Indonesia-Inggris ini diciptakan dan diaransemen oleh Taufik Batisah, seorang penyanyi dan pencipta lagu yang sudah populer di Malaysia dan Singapore yang juga pernah memenangkan Singapore Idol di tahun 2004.

Afgan pun tak segan membeberkan proses pembuatan lagu ini yang dinilai cukup sederhana. "Pertama kali dengar lagu ini saya langsung tertarik karena selain sound-nya fresh dan fun, buat saya ini lagu cinta yang mewakili anak muda dan pas dikeluarkan di momen karier saya sekarang," paparnya.

Tak hanya itu, Afgan pun turut menulis lirik lagu dalam bahasa Indonesia. "Awalnya lagu ini dibuat Taufik Batisah, full berbahasa Inggris. Saat dia ke Jakarta dan workshop bareng saya, dia dengerin lagu ini buat jadi single terbaru saya, lalu saya ubah di beberapa bagian ke bahasa Indonesia," tutur pria berkacamata tersebut.

Lagu yang bernuansa Pop R&B ini untuk pertama kalinya dinyanyikan Afgan di Konser Tunggal “Dari Hati” yang akan diselenggarakan di Plenary Hall Jakarta Convention Centre pada hari valentine tanggal 14 Februari 2015 lalu dan akan dirilis di album terbaru Afgan nantinya. (mg1/jpnn)

 


SETELAH sukses menggelar konser tunggal beberapa waktu lalu, Afgan Syahreza merilis single berjudul “Knock Me Out”. Menurut Afgan, lagu


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News