Agus Fatoni Ajak Kepala OPD Fokus Tuntaskan Progam Prioritas Daerah

jpnn.com, PALEMBANG - Pemerinta Provinsi (Pemprov) Sumatera Selatan (Sumsel) memerintahkan seluruh jajaran kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungannya untuk fokus menuntaskan seluruh program prioritas daerah.
Hal itu diungkapkan langsung oleh Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Agus Fatoni saat rapat bersama para kepala OPD di ruang rapat Auditorium Bina Praja Pemprov Sumsel, Jumat (6/10).
Dia menyebut ini salah satu yang menjadi prioritas utama adalah soal penanggulangan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla).
"Karhutla menjadi prioritas utama untuk kami tangani," kata Fatoni.
Keputusan Fatoni menjadikan penanggulangan Karhutla sebagai program prioritas bukan tanpa alasan.
Hal ini lantaran menyangkut nyawa, kesehatan, serta iklim investasi yang akan masuk ke Bumi Sriwijaya.
"Karena itu perlu alokasi anggaran yang memadai untuk penanganan karhutla," imbuhnya.
Selain program prioritas penanganan karhutla, Fatoni mengingatkan Pemerintah Kabupaten/Kota agar mengalokasikan anggaran Pilkada yang akan diselengarakan pada 2024 mendatang.
Pemprov Sumatera Selatan (Sumsel) memerintahkan seluruh jajaran kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungannya
- Tren Karhutla Menurun, Menhut Raja Juli: Bangga, Tetapi..
- Ultimatum Menko Polkam: Jangan Sampai Karhutla Terjadi di Riau
- SMB II Kembali Berstatus Bandara Internasional, Herman Deru: Terima Kasih Presiden Prabowo
- Menhut: Tren Karhutla Pada 2025 Menurun, 3 Hal Ini Menjadi Faktornya
- Pesan Jaga Alam Tersampaikan Dari Kepedulian Kecil Saat Jambore Karhutla di Riau
- Ini Penjelasan Wamendagri Ribka Soal Upaya Kemendagri Awasi Pengelolaan Keuangan Daerah