Ahok Ancam Pecat Kepala Dinas Tenaga Kerja

Ahok Ancam Pecat Kepala Dinas Tenaga Kerja
Ahok Ancam Pecat Kepala Dinas Tenaga Kerja
JAKARTA - Sekitar pukul 11.30 WIB, Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama keluar dari kantornya dan menemui para buruh yang sedang berdemonstrasi di depan Balai Kota. Pria yang akrab disapa Ahok itu pun naik ke atas mobil komando aksi dan berbicara langsung dengan massa pendemo.

Ia meminta maaf kepada para buruh karena Gubernur Joko Widodo tidak bisa menemui mereka. Pasalnya, saat ini sang gubernur tengah melakukan rapat.

"Mohon maaf pada bapak-bapak, ibu-Ibu, bapak Gubernur lagi rapat membahas anggaran kartu sehat," ujar Ahok di hadapan ribuan buruh demonstran, Rabu (24/10).

Ahok berjanji bahwa semua keluhan dan permintaan massa buruh akan didengarkan pemerintahannya. Oleh karena itu ia mengundang perwakilan massa buruh untuk menemuinya dan Kepala Dinas Tenaga Kerja (Kadisnaker) DKI di dalam Balai Kota.

JAKARTA - Sekitar pukul 11.30 WIB, Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama keluar dari kantornya dan menemui para buruh yang sedang berdemonstrasi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News