AHY Bicara tentang Capres di Pemilu 2024, Dia Bilang Begini

AHY Bicara tentang Capres di Pemilu 2024, Dia Bilang Begini
Dokumentasi - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) memakai serban dari takmir Masjid Agung Demak, Kamis (7/4). Foto: Wisnu Indra Kusuma/JPNN.com.

"Hanya itu modal kami, selebihnya kami serahkan kepada rakyat,” katanya.

Sebagai Ketua Umum Partai Demokrat, AHY menyebut akan memimpin langsung ikhtiar partainya untuk memastikan terbentuknya tiket atau perahu koalisi 20 persen presidential threshold (PT) yang ditetapkan menuju Pemilu 2024.

“Untuk itu, saya akan membuka komunikasi politik secara aktif dengan semua stakeholder (pemangku kepentingan) para pimpinan parpol, para mitra berdemokrasi tanpa kecuali,” kata AHY.

AHY mengatakan dirinya akan membangun hubungan dengan baik dengan partai-partai lain, serta membuka semua saluran komunikasi tersebut.

“Hal yang terpenting bagi Partai Demokrat, koalisi yang terbentuk adalah koalisi yang memiliki visi dan program atau platform untuk terus memperjuangkan kepentingan rakyat."

"Insyaallah, kalau terus memperjuangkan rakyat, maka koalisi ini akan menjadi koalisi pemenang,” kata AHY.(Antara/jpnn)

Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bicara tentang calon presiden di Pemilu 2024, dia bilang begini


Redaktur & Reporter : Kennorton Girsang

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News