Akan Dilantik di Istana, Ahok Sumringah

Akan Dilantik di Istana, Ahok Sumringah
Basuki Tjahaja Purnama, sat tiba di Istana Negara, Rabu (19/11). Foto: Natalia Laurens/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Pelaksana tugas Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok tiba di kompleks Istana Negara, Jakarta, Rabu, (19/11). Ia datang untuk menghadiri gladi resik sebelum menjalani pelantikan sebagai gubernur definitif oleh Presiden Joko Widodo pada pukul 14.00 WIB siang ini. 

Saat datang, Ahok sudah memakai pakaian dinasnya lengkap berwarna putih. Wajahnya tampak sumringah. Terutama ketika awak media massa memanggilnya dengan sapaan 'Pak Gubernur'.

Ahok datang bersama sang istri, Veronica Tan. Veronica tampak canttik dengan rambut disanggul sederhana dan riasan tipis di wajahnya. Veronica memakai kebaya berwarna putih, bawahan batik dengan corak merah kecokelatan dan selendang merah.

Lalu saat ditanya perasaannya hari ini,  Ahok tertawa. "Jadi beda pangkatnya," kata Ahok sambil tertawa.

Ahok mengatakan keluarga intinya akan datang. Termasuk anak-anaknya. Ahok tidak dapat berkomentar banyak karena diminta protokoler Istana Negara untuk masuk dan mengikuti gladi resik.

Seperti diketahui, Ahok adalah gubernur pertama yang dilantik Presiden setelah adanya perppu baru. Ia akan dilantik setelah sebelumnya sidang paripurna DPRD DKI yang mengharuskan pelantikan atas dirinya gagal karena tak hadirnya sejumlah anggota fraksi. (flo/jpnn)


JAKARTA - Pelaksana tugas Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok tiba di kompleks Istana Negara, Jakarta, Rabu, (19/11). Ia datang


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News