Akhir Juni, Relawan Mas Gibran Bagikan Ratusan Makanan Bergizi dan Sembako

jpnn.com, JAKARTA - Relawan Mas Gibran menandai akhir Juni 2024 dengan berbagi makanan bergizi dan paket sembako untuk ratusan pengemudi Ojol (Ojek Online) di Jakarta.
Kegiatan Juni ditutup dengan pembagian sembako di Jakarta Pusat, Minggu (30/6)
Kegiatan akhir bulan ini dimulai sejak Jumat (28/6) di Jakarta Utara, sedangkan kegiatan Relawan Mas Gibran pada hari Sabtu (29/6) dilaksanakan di Jakarta Selatan.
Ratusan pengemudi Ojol di Jakarta Utara merasakan Jumat Berkah melalui pembagian makanan bergizi dan susu gratis dari Relawan Mas Gibran.
Tiga lokasi menjadi sasaran Relawan Mas Gibran diawali di Jalan Gedong Panjang, Penjaringan, Jakarta Utara.
Yatno, salah satu pengemudi ojol yang menerima makanan bergizi dan susu gratis merasakan manfaat dari program tersebut.
Menurut Yatno, pengemudi ojol memerlukan asupan makanan seimbang dan bergizi untuk daya tahan tubuh mereka.
“Selama ini rider online (pengemudi ojol) hanya makan seadanya saja. Karena kami mengejar target penghasilan, kadang-kadang lupa untuk makan," ujar Yatno.
Relawan Mas Gibran menandai akhir Juni 2024 dengan berbagi makanan bergizi dan paket sembako untuk ratusan pengemudi Ojol (Ojek Online) di Jakarta.
- Ekonom Respons soal Wacana Ojol jadi Karyawan Tetap
- Makan Bergizi Gratis dan Sekolah Gratis di SMK Mandiri 02 & SMA Mandiri Balaraja Patut Dicontoh
- Pengemudi Daring Ingin Potongan Aplikator Turun Jadi 10 Persen, Adian Siap Memperjuangkan
- Pengamat: Manfaat Program MBG Besar, Harus Lanjut, Jangan Disetop
- Masyarakat Rela Antre Demi Beras Murah di Kampus UTA45 Jakarta
- Kornas Kawan Indonesia Minta Aparat Usut Sengkuni di Program MBG