Aksi 313, Sandi: Kita Berdoa Saja

Aksi 313, Sandi: Kita Berdoa Saja
Sandiaga Uno. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Calon wakil gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno berharap aksi 313 yang diselenggarakan hari ini bisa tetap menyatukan warga Jakarta untuk menyambut kepemimpinan baru di ibu kota.

“Saya doakan semua untuk persatuan warga Jakarta. Jelang pemilihan kita gunakan sisa hari dengan kebaikan untuk menjemput kepemimpinan baru di Jakarta,” kata Sandi.

Aksi hari ini membawa pesan untuk memenangkan pemimpin muslim.

Pelopor aksi yang berasal dari Forum Umat Islam (FUI) ini melibatkan ribuan orang.

Sandiaga juga tidak mengelak pasti ada relawan dan warga pendukung pasangan nomor urut tiga yang mengikuti aksi tersebut.

Menanggapi bahwa aksi hari ini menguntungkan pasangan Anies Baswedan – Sandiaga Uno, Sandi enggan mengomentari hal tersebut.

Menurutnya, itu tidak masuk dalam ranah yang tidak menjadi isu utama dari kampanye ia dan Anies Baswedan.

“Kita berdoa saja. 19 April kita akan menjemput kepemimpinan baru di bawah Anies-Sandi,” katanya.

Calon wakil gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno berharap aksi 313 yang diselenggarakan hari ini bisa tetap menyatukan warga Jakarta untuk menyambut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News