Album Baru Geisha Masih Soal Cinta

jpnn.com - JAKARTA -- Grup band Geisha yang beranggotakan Momo (vokal), Robby (gitar), Nard (bass), Dhan (keyboard) dan Aan (drum) sedang sibuk menggarap album baru mereka yang bakal dirilis dalam waktu dekat.
Menurut Momo, materi album ketiganya itu masih membahas tentang percintaan. Namun yang membedakan dari album sebelumnya hanya dalam hal musikalitasnya saja.
"Menurut aku sih musiknya lebih eksplore lagi. Lagu beatnya sendiri lebih ngerock juga dan lebih joget," ujar Momo saat di Kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (25/2).
Lebih lanjut momo juga menjelaskan, rencananya album ketiga mereka tersebut akan berisi 12 lagu. Meski Robby tengah terjerat kasus hukum narkoba, Momo cs masih percaya pada sang gitaris sebagai pencipta lagu. Pasalnya dari 12 lagu, sembilan diantaranya merupakan ciptaan Robby.
"Masih Robby. Banyak kesempatan lagu Robby yang banyak masuk. Kita punya banyak stok lagu tapi kebetulan sembilan ini lagu Robby," pungkasnya. (jdn/jpnn)
JAKARTA -- Grup band Geisha yang beranggotakan Momo (vokal), Robby (gitar), Nard (bass), Dhan (keyboard) dan Aan (drum) sedang sibuk menggarap album
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Rangkaian Perayaan 20 Tahun, Radwimps Hadirkan Video Klip Tamamono
- Rony Parulian Perkenalkan Rahasia Pertama
- Kabar Pisah dari Eriska Nakesya, Young Lex Mengaku Sudah Jadi Duda
- 3 Berita Artis Terheboh: Nikita Mirzani Belum Disidang, Ruben Onsu Bicara soal Mualaf
- 2 Tahun Vakum Bermusik, Mikha Tambayong Kembali dengan Karya Terbaru
- Heboh Bakal Gelar Pengajian di Candi Prambanan, Gus Miftah Beri Penjelasan Begini