Ali Masykur Musa Siap Ikuti Konvensi Demokrat

Ali Masykur Musa Siap Ikuti Konvensi Demokrat
Ali Masykur Musa Siap Ikuti Konvensi Demokrat

jpnn.com - JAKARTA - Anggota Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), Ali Masykur Musa menyatakan siap mengikuti konvensi calon presiden yang digelar Partai Demokrat. Ini katakan Ali Masykur menanggapi undangan Komite Konvensi Demokrat yang disampaikan oleh Sekretarisnya Suadi Marasabessy.

"Saya diundang oleh Sekretaris Komite Konvensi, Pak Suadi Marasabessy, Senin 26 Agustus 2013 lalu di rumah kami. Karena itu, saya akan menghadiri undangan itu," kata Ali Masykur Musa kepada JPNN dalam pesan pendeknya, Rabu (28/8). Ali Masykur Musa sendiri dijadwalkan menghadiri prakonvensi di Wisma Kodel, Jakarta, rabu (28/8) hari ini, pukul 15.00-16.00.

Dalam undangan itu, kata Ali Masykur, dirinya diminta menyampaikan pokok-pokok pikiran tentang kenegaraan dan kebangsaan. "Bagi saya, undangan ini merupakan apreasiasi, karena itu sudah sepantasnya jika juga menghargai undangan tersebut," tegasnya.

Hanya saja, Ketua Umum Ikatan Sarjana NU itu juga akan mempertanyakan tentang syarat dan kewajiban sebagai peserta konvensi calon presiden Partai Demokrat. "Misalnya apakah otomatis menjadi anggota Partai karena saat ini saya masih menjadi Anggota BPK dan menjadi Ketua Umum Ikatan Sarjana NU. Hal seperti itu patut saya tanyakan agar semuanya berjalan dengan baik," pungkasnya.(fuz/jpnn)


JAKARTA - Anggota Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), Ali Masykur Musa menyatakan siap mengikuti konvensi calon presiden yang digelar Partai Demokrat.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News