Anak Muda Papua Gelar Karnaval PYCH dengan Tema Budaya Indonesia

Anak Muda Papua Gelar Karnaval PYCH dengan Tema Budaya Indonesia
Kegiatan karnaval yang diadakan Papua Youth Creative Hub. Dok PYCH.

jpnn.com, JAYAPURA - Ratusan anak muda ikut serta dalam karnaval yang digelar dalam rangka peresmian gedung Papua Youth Creative Hub (PYCH) di Abepura, Jayapura, Papua.

Karnaval yang berlangsung pada Minggu (19/3) itu mengusung tema budaya Indonesia. Para peserta kebanyakan mengenakan pakaian adat dari berbagai provinsi yang ada di Indonesia.

Koordinator Karnaval PYCH, Dave Marcelino Kubiari mengatakan tema ini diambil untuk memperkenalkan kepada anak muda Papua, terkait budaya-budaya dari berbagai provinsi di Indonesia.

"Baju nasional itu dari 31 provinsi yang ada di Indonesia. Ini ajang kami untuk memperkenalkan budaya yang ada di Indonesia," kata dia.

Selain pakaian adat dari berbagai daerah di Indonesia, karnaval tersebut juga menampilkan kostum dari para desainer di PYCH.

Masing-masing kostum mereka mengambil tema kekayaan alam dan budaya yang ada di Papua.

Ada pula penampilan drum band, paskibra, dan tari-tarian tradisional Papua yang dibawakan ratusan siswa dari beberapa sekolah di Jayapura

Adapun rute karnaval yakni dari auditorium Universitas Cenderawasih hingga gedung PYCH. Total jarak yang ditempuh sekitar delapan kilometer.

Sejumlah anak muda ikut dalam karnaval untuk menyambut peresmian gedung Papua Youth Creative Hub (PYCH).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News