Analisis Reza Indragiri, Wanita Pengumbar Aurat di Bandara YIA Cari Popularitas Demi...

Analisis Reza Indragiri, Wanita Pengumbar Aurat di Bandara YIA Cari Popularitas Demi...
Reza Indragiri Amriel. Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Pakar psikologi forensik Reza Indragiri Amriel menanggapi kasus wanita pemeran video viral aksi mengumbar aurat di Yogyakarta International Airport (Bandara YIA).

Menurut Reza, wanita dalam video itu tidak bisa disebut ekshibisionis.

Sebab, ekshibisionis adalah sebutan untuk orang yang memamerkan alat kelamin guna bisa mencapai kepuasan seksual.

"Kalau itu (pamer alat kelamin) tidak dia lakukan, dia tidak bisa mencapai kepuasan seksual," kata Reza kepada JPNN.com, Sabtu (4/12).

"Nah, perkiraan saya, kelakuan kampungan dan jorok perempuan di YIA itu tidak ada hubungannya dengan cara dia untuk mencapai kepuasan seksual," sambung Reza.

Reza menduga aksi tak senonoh itu dilakukan wanita tersebut untuk mencari popularitas.

"Mungkin itu cara jahat dia untuk mencari popularitas, memasarkan jasa layanan seksual, atau tujuan-tujuan instrumental lainnya," ujar Reza.

Sebelumnya, sebuah video berdurasi 1 menit 23 detik bertuliskan OnlyFans.com/siskaeee_ofc beredar luas di media sosial.

Pakar psikologi forensik Reza Indragiri Amriel menanggapi kasus wanita pemeran video viral aksi mengumbar aurat di Yogyakarta International Airport (Bandara YIA), simak selengkapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News