Anas Pastikan Datangi KPK
Senin, 06 Mei 2013 – 12:04 WIB

Anas Pastikan Datangi KPK
JAKARTA - Bekas Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum, akan menjalani pemeriksaan di Komisi Pemberantasan Korupsi. Anas yang juga bekas Ketua Fraksi PD di DPR, itu akan digarap sebagai saksi kasus dugaan korupsi proyek Pusat Pendidikan Pelatihan dan Sekolah Olahraga Nasional, Hambalang.
Pemeriksaan ini merupakan penjadwalan ulang setelah sepekan sebelumnya Anas batal diperiksa karena alasan sakit.
Bekas Ketua Himpunan Mahasiswa Islam, itu dipastikan akan memenuhi panggilan lembaga pemberangus korupsi ini. Kepastian ini disampaikan Carel Ticualu, Kuasa Hukum
Anas Urbaningrum, Carel Ticualu, saat dihubungi wartawan, Senin (6/5). "Insyaallah AU (Anas Urbaningrum) akan hadir," kata Carel. Anas direncanakan hadir pada pukul 13.00 siang ini. "Panggilannya pukul 13.00 WIB,” ujar Carel.
JAKARTA - Bekas Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum, akan menjalani pemeriksaan di Komisi Pemberantasan Korupsi. Anas yang juga bekas Ketua
BERITA TERKAIT
- Pakar Hukum: Putusan MA Wajib Dilaksanakan dalam Perkara RSI NTB dengan Kontraktor
- Kapolda Sumbar Perintahkan Usut Tuntas Kecelakaan Maut Bus ALS di Padang Panjang
- Pencari Kerja Padati Job Fair Jakarta 2025, Ada 12 Ribu Lowongan Pekerjaan Tersedia
- Kala Bhikkhu Thudong Singgah di Masjid Agung Semarang: Wujud Persaudaraan Lintas Iman
- Menko Polkam: Pemerintah Bentuk Satgas Terpadu Operasi Penanganan Premanisme & Ormas Meresahkan
- Masukan Buat Prabowo dari Innovation Summit Southeast Asia 2025