Anggap Kerjasama Bilateral Lebih Efektif Dibanding APEC

jpnn.com - JAKARTA - Mantan Menko Perekonomian, Rizal Ramli, menilai perjanjian bilateral lebih efektif meningkatkan investasi ketimbang kesepakatan Asia Pacific Economic Cooperation (APEC). Menurutnya, kesepakatan APEC tidak mengikat sehingga tidak efektif.
"Inikan sama saja dengan multilateral,” kata Rizal di Jakarta, Selasa,(8/10). Ia pun mencontohkan perjanjian bilateral Indonesia-Jepang. Sebab, Indonesia bisa mengajak langsung pemerintah dan kalangan swasta Jepang untuk berinvestasi.
Sementara pertemuan APEC, lanjutnya, hanya sekadar untuk merespon perkembangan ekonomi dunia. Bahkan ia menyebut anggaran penyelenggaraan APEC yang mencapai Rp 380 miliar itu manfaatnya sangat kecil untuk Indonesia. Pasalnya, anggaran itu seolah hanya untuk ajang promosi dan memperkenalkan Bali.
Lebih lanjut, Rizal menyayangkan sikap pemerintah Indonesia yang mendorong agar liberalisasi perdagangan semakin dipercepat. "Suara Presiden SBY yang mengajak percepatan liberalisasi hanya menjadi suara dari negara-negara maju, bukan negara-negara berkembang," tegasnya
Padahal, sambungnya, negara-negara berkembang menginginkan percepatan liberalisasi dilakukan secara bertahap. “India dan Argentina justru memperjuangkan suara negara-negara berkembang, di mana mereka menginginkan adanya restrukturisasi lebih dahulu,” paparnya.
Rizal malah menduga KTT APEC ini merupakan ajang perpisahan dari pemerintah SBY. “Saya khawatir KTT APEC itu hanya sebagai perpisahan Presiden SBY dengan negara-negara APEC saja,” tambahnya. (fas/jpnn)
JAKARTA - Mantan Menko Perekonomian, Rizal Ramli, menilai perjanjian bilateral lebih efektif meningkatkan investasi ketimbang kesepakatan Asia
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Stok Bulog Selama 4 Bulan Capai 3,5 Juta Ton, Terbesar Sejak Indonesia Merdeka
- Ribuan Peserta CFD Meriahkan Acara Rejeki wondr BNI
- Bank Raya Dukung Skolari Tumbuh dan Mengelola Keuangan Komunitas Lebih Baik
- SP JICT: May Day 2025 Momentum Reformasi Tata Kelola Pelabuhan Nasional
- Bank Mandiri dan KJRI Penang Gelar Mandiri Sahabatku untuk Memacu Kewirausahaan PMI
- KBA Garmin Menghadirkan Teknologi Navigasi hingga Multimedia untuk Pengalaman Sempurna