Anies Ucapkan Selamat Kepada Heru Budi Hartono, Sebut Pilihan Jokowi Tepat

Anies Ucapkan Selamat Kepada Heru Budi Hartono, Sebut Pilihan Jokowi Tepat
Kepala Sekretariat Presiden Sekretariat Negara Heru Budi Hartono, ditetapkan sebagai Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta. Foto: ANTARA/Bayu Prasetyo

jpnn.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengucapkan selamat kepada Kepala Sekretariat Presiden Sekretariat Negara Heru Budi Hartono, yang ditetapkan sebagai Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta.

Menurut Anies, Heru punya pengalaman dan rekam jejak yang mumpuni untuk memimpin ibu kota selama dua tahun enam bulan ke depan.

“Kami percaya pengalaman yang beliau miliki akan menjadi bekal yang sangat baik,” ucap Anies di Stasiun MRT ASEAN, Jakarta Pusat, Jumat (7/10).

Anies mengatakan Presiden Joko Widodo telah memilih orang yang tepat dengan berbagai pertimbangan.

“Bapak Presiden mengambil keputusan dengan mempertimbangkan seluruh faktor yang lengkap demi kebaikan bagi masyarakat Jakarta,” kata dia.

Mantan Rektor Universitas Paramadina ini menyebutkan pihaknya menaruh rasa hormat kepada proses yang berlangsung.

“Selebihnya kami ikut dukung siapa punyang bertugas, termasuk Pak Heru untuk bisa menjalankan tugas-tugasnya dengan baik,” tambahnya.(mcr4/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:

Anies Baswedan mengucapkan selamat kepada Kasetpres Heru Budi Hartono yang ditetapkan sebagai Penjabat (Pj) Gubernur DKI


Redaktur : Yessy Artada
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News