Apakah Tidur Siang Itu Sehat? Begini Penjelasannya

Apakah Tidur Siang Itu Sehat? Begini Penjelasannya
Tidur Siang. ILUSTRASI. Foto: Pixabay.com

Tetapi ada sekelompok orang lain yang benar-benar bisa mendapat manfaat dari tidur siang hari. Karena genetika mereka, individu-individu ini masuk ke dalam kategori yang dikenal sebagai nappers alami.

"Orang-orang ini - dan mereka mungkin mencapai sekitar 40 persen dari populasi manusia- cenderung merasa sangat buruk jika mereka tidak tidur siang," kata Dr. Sara Mednick, seorang psikolog di University of California.

Tidak hanya merasa kurang mengantuk setelah itu, tetapi mereka juga akan juga mengalami peningkatan dalam suasana hati, fungsi kognitif, waktu reaksi, memori jangka pendek dan banyak lagi.

Sebagaimana dinyatakan oleh National Sleep Foundation, ini adalah manfaat dari apa yang kita sebut power nap.

Istilah ini mengacu pada tidur siang pendek 20 hingga 30 menit yang bisa meningkatkan suasana hati serta tingkat produktivitas.(fny/jpnn)


Ahli tidur memberikan penjelasan mengenai hubungan antara tidur siang dengan kondisi kesehatan seseorang. Seseorang yang merasa mengantuk setiap saat mungkin dikaitkan dengan gejala masalah mendasar seperti stres atau insomnia.


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News