Ardhito Pramono Ramaikan Indonesia Entertainment Outlook 2023

Ardhito Pramono Ramaikan Indonesia Entertainment Outlook 2023
Eventori Universe: Indonesia Entertainment Outlook 2023 digelar pada Kamis, 2 Februari 2023 di Bengkel Space - SCBD, Jakarta Selatan. Foto: Dok. Eventori

Sejumlah pembicara yang berpartisipasi pada sesi ini yakni Dino Hamid (Chairman of APMI), Marcella Zalianty (Chairman of PARFI 56), Emil Mahyudin (Director of Now Playing Festival), Ferry Dermawan (Co-Founder of Plainsong Live), Ardhito Pramono (Musician), Idgitaf (Musician), Fary Farghob (CEO Eventori), serta beberapa perwakilan pelaku industri kompeten
lainnya.

Berbagai informasi menarik seputar perkembangan industri hiburan dapat disimak melalui forum Indonesia Entertainment Outlook 2023.

Dimulai dengan sebuah ungkapan dari Ardhito Pramono pada sesi Teritori: Entertainment Trend on Social Media Outlook yang bercerita bagaimana citra musisi saat ini yang mampu dibentuk namun juga direnggut oleh publik melalui platform digital.

"Selain beradaptasi dengan tuntutan tren media sosial yang terus berkembang, keyakinan untuk membuat sebuah karya yang otentik perlu didukung oleh inner circle kita. Melalui masukan dari teman dekat juga saya mendapatkan banyak masukan tentang bagaimana saya menemukan jati diri dalam bermusik serta berani menunjukan warna saya sendiri," jelas Ardhito Pramono.

Tidak kalah menarik, diskusi pada sesi Nanda Tanya: Orchestrate The Entertainment Industry dengan mengundang Dino Hamid selaku Ketua APMI, Marcella Zalianty selaku ketua PARFI 56, Fary Farghob selaku CEO Eventori, dan Nanda Persada sebagai Moderator.

"Sektor ekonomi kreatif mampu menyerap jutaan tenaga kerja dengan pertambahan sebanyak 2,08 juta tenaga kerja pada tahun 2022 menjadi 23,98 juta tenaga kerja dibanding tahun sebelumnya pada 2012 yang mencapai 21,90 juta tenaga kerja. Hal ini terlihat bahwa sektor ekonomi kreatif memiliki dampak yang luar biasa besar pada penciptaan lapangan kerja di Indonesia," jelas Fary Farghob.

Dalam kesempatan kali ini juga, pihak Eventori bersama dengan Dino Hamid meluncurkan kolaborasi sinergi bisnis berupa Entertainment IP bernama Live Experience.

Pada sesi ini dilaksanakan juga peluncuran identitas baru yang semula bernama ‘Eventori Media’ menjadi Eventori View.

Eventori Universe: Indonesia Entertainment Outlook 2023 digelar pada Kamis, 2 Februari 2023 di Bengkel Space - SCBD, Jakarta Selatan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News