Arus Mudik: Hari Ketiga Lebaran Tol Brexit Macet 3 Kilometer

Peningkatan volume juga terjadi dari kendaraan arus balik dari arah timur yang masuk tol Brebes Timur. Meski demikian jumlahnya tidak sebanding dengan kendaraan dari para pemudik.
Kendaraan yang masuk tol brebes timur didominasi oleh mobil pribadi berpelat nomor Jakarta dan Jawa Barat.
Padatnya arus kendaraan dari dua arah membuat pihak kepolisian bekerja keras untuk mengurai kepadaran. Rekayasa yang dilakukan adalah dengan melakukan buka tutup di simpang tiga Brebes Timur.
Dimana, arus dari dalam tol menuju Pantua bergantian melaju dengan arus di Pantura.
Langkah tersebut kurang membuahkan hasil hingga petugas Satlantas pun melakukan penarikan arus kendaraan yang baru keluar dari tol diarahkan untuk ke arah barat dan berputar di U-Turn depan DPRD Brebes.
Sehingga tidak terjadi crossing kendaraan yang memotong arus di Pantura seperti sebelumnya. (ism)
Hingga hari ketiga lebaran, Selasa (27/6), arus kendaraan para pemudik masih memadati pintu tol Brebes Timur Exit (Brexit).
Redaktur & Reporter : Soetomo
- Kakorlantas Polri Apresiasi Upaya Polda Riau Jaga Keamanan Lewat Operasi Ketupat
- Soal Macet Horor di Tanjung Priok, Gubernur Pramono: Ini Membuat Saya Resah
- DPR dan Masyarakat Sipil Desak Proses Hukum Perusahaan Logistik Pembuat Macet di Pelabuhan Tanjung Priok
- Keluarkan SE Larangan Pungutan di Jalan, Dedi Mulyadi: Tidak Boleh Lagi Minta-minta
- Yogyakarta International Airport Jadi Mahakarya Keunggulan Semen SIG
- Terendam Banjir, Jalintim di Muba Lumpuh Total