Aurelie Moeremans Akui Saksikan Ello Diciduk Polisi

jpnn.com, JAKARTA - Artis peran Aurelie Moeremans mengakui bahwa dirinya memang menyaksikan Ello ditangkap polisi terkait kasus penyalahgunaan narkoba.
Menurut dara kelahiran 8 Agustus 1993 itu, kala itu dia memang tengah menemani sang kekasih usai manggung di Bekasi.
"Iya, bener (waktu itu sama Ello). Itu aku abis nemenin dia manggung di Bekasi. Pas nyampe depan rumahku, aku baru sadar ada beberapa mobil ngikutin," ungkap Aurelie Moeremans saat dihubungi awak media.
Pemain film LDR itu mengaku terkejut saat kekasihnya digerebek polisi.
“Ya kaget sih, tas aku dicek juga tapi nggak ada apa-apa. Akhirnya mereka bawa Ello dan temennya ke rumah Ello untuk cek di rumah dia,” terangnya.
Saat sang kekasih dibawa pihak kepolisian, Aurelie mengaku tidak ikut lantaran tidak ditemukan barang bukti.
“Aku nggak ikut,” tukas Aurelie.
Seperti diketahui, pemilik nama lengkap Marcello Tahitoe itu diamankan petugas di kediamannya, kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan. Dari tangan Ello, polisi mengamankan satu paket ganja. (mg7/jpnn)
Artis peran Aurelie Moeremans mengakui bahwa dirinya memang menyaksikan Ello ditangkap polisi terkait kasus penyalahgunaan narkoba.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Viral Warga Pamekasan Ngaku Jadi Korban Salah Tangkap, Polda Riau Beri Penjelasan Begini
- Konon Perceraian Memicu Fachri Albar Kembali Mengonsumsi Narkoba
- Terungkap, Fachri Albar dan Renata Kusmanto Sudah Bercerai Sejak Februari 2025
- Aurelie Moeremans Akhirnya Gelar Resepsi Pernikahan di Amerika Serikat
- Fachri Albar Lagi-Lagi Terjerat Kasus Narkoba, Polisi Ungkap Alasannya
- Fachri Albar Ditahan Terkait Dugaan Kasus Narkoba