Bagas Pengin Dalami Karakter Permainan yang Diinginkan Shin Tae Yong

Bagas Pengin Dalami Karakter Permainan yang Diinginkan Shin Tae Yong
Amiruddin Bagas Kaffa usai sesi latihan Timnas Indonesia U-19. Foto: Amjad/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Bek Timnas Indonesia Bagas Kaffa bersyukur bisa lolos seleksi dan mengikuti masa pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19 di Chiang Mai, Thailand, pada 20 Januari sampai 1 Februari mendatang. Dia yakin, bakal banyak ilmu didapatkan selama di Thailand nanti.

"TC di Thailand ini, nanti kami akan belajar banyak lagi dengan Shin Tae Yong (Manager Coach Timnas Indonesia) dengan stafnya juga. Kemarin cuma internal game saja, nanti kami akan lebih dalam lagi pahami karakter yang dia mau," katanya, jelang bertolak ke Thailand di Bandara Soekarno-Hatta, Senin (20/1).

Selama di Thailand, yang Bagas ketahui hanyalah akan ada uji coba. Namun, sebelum itu akan dilakukan terlebih dulu tes fisik untuk seluruh pemain.

"Besok (Selasa, red) ada tes fisik. Setelah itu uji coba lawan apa belum tahu juga," ungkapnya.

Bagas meyakini, materi-materi yang diberikan oleh Manager Coach Indonesia Shin Tae Yong bakal menarik. Dia sudah tak sabar mendapatkan tambahan materi dan ilmu dari pelatih asal Korea Selatan tersebut.

BACA JUGA: Gelapkan Uang Koperasi Polisi Rp1 Miliar, Oknum Perwira Ini Dipecat dengan tidak Hormat

"Mudah-mudahan kami juga cepat beradaptasi dengan apa yang dimaui oleh Coach Shin Tae Yong," tandasnya. (dkk/jpnn)

Bek Timnas Indonesia Bagas Kaffa bersyukur bisa lolos seleksi dan mengikuti masa pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19 di Chiang Mai, Thailand, pada 20 Januari sampai 1 Februari mendatang. Dia yakin, bakal banyak ilmu didapatkan selama di Thailand nanti


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News