Bahasa Aborigin Tadinya Tak Mengenal Angka di Atas 5

Bahasa kuno aborigin di Australia ternyata hanya mengenal angka sampai angka 5. Namun belakangan bahasa ini berkembang dan kata untuk angka 7, misalnya, merujuk pada bentuk bumerang.
Demikian terungkap dalam laporan hasil penelitian yang dipublikasikan dalam Jurnal Proceedings of the Royal Society B, Rabu (16/9/2015).
Penelitian ini mengungkapkan bahwa bahasa kuno penduduk Australia tidak statis melainkan menyesuaikan diri pada kebutuhan terhadap kata-kata baru.
Bumerang dipergunakan sebagai kata yang merujuk pada angka 7. (Foto: kiriman/Jason McCarthy, National Museum of Australia).
Penelitian ini merupakan kolaborasi yang dipimpin Professor Claire Bowern dan Kevin Zhou dari Yale University.
Dr Bowern, yang merupakan lulusan Australian National University, menggunakan data yang ia kumpulkan selama 8 tahun berupa 750 ribu kata yang dipergunakan oleh sekitar 400 bahasa aborigin.
Penelitian ini fokus pada sistem angka dalam rumpun bahasa Pama-Nyungan, yang mencakup hampir 70 persen bahasa asli Australia.
Bahasa kuno aborigin di Australia ternyata hanya mengenal angka sampai angka 5. Namun belakangan bahasa ini berkembang dan kata untuk angka 7, misalnya,
- Apa Arti Kemenangan Partai Buruh di Pemilu Australia Bagi Diaspora Indonesia?
- Dunia Hari Ini: Presiden Prabowo Ucapkan Selamat Atas Terpilihnya Lagi Anthony Albanese
- Mungkinkah Paus Baru Datang dari Negara Non-Katolik?
- Partai Buruh Menang Pemilu Australia, Anthony Albanese Tetap Jadi PM
- Dunia Hari Ini: Israel Berlakukan Keadaan Darurat Akibat Kebakaran Hutan
- Dunia Hari Ini: Amerika Serikat Sepakat untuk Membangun Kembali Ukraina