Bambang DH Bakal Genjot Pembangunan Desa, Cegah Urbanisasi

jpnn.com - LAMONGAN - Cagub Jatim Bambang D.H. kemarin berkampanye di Lamongan dan Bojonegoro. Di dua daerah itu, Bambang menyapa para kepala desa di sana.
Bambang terus meyakinkan bahwa kucuran Rp 500 juta per desa tersebut benar-benar akan terlaksana bila dirinya terpilih. "Selama ini desa terbengkalai. Pembangunan desa bergantung pada kabupaten. Adapun duit kabupaten sendiri terbatas," kata Bambang D.H. di Bojonegoro.
Menurut Bambang, jika desa tak diperhatikan, urbanisasi akan terus meningkat. Desa yang memiliki potensi untuk dikembangkan bakal makin tertinggal. "Logika kami begini. Uang provinsi itu dari daerah, yakni pajak kendaraan bermotor. Karena itu, wajar bila balik ke desa," ujarnya.
Di Lamongan para warga desa begitu respek dengan Bambang. Mereka cukup tersanjung dengan kehadiran cagub yang mau blusukan ke desa. ''Baru kali ini ada calon gubernur yang berkunjung dan menemui wa rga desa ," ujar Suprapto, warga Desa Sukodadi. (git/c10/ib)
LAMONGAN - Cagub Jatim Bambang D.H. kemarin berkampanye di Lamongan dan Bojonegoro. Di dua daerah itu, Bambang menyapa para kepala desa di sana.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- ZCorner Dorong UMKM Halal dan Pemberdayaan Mustahik
- Bandar Narkoba Diringkus Polda Kalteng Dijerat Pasal Pencucian Uang, Terancam Lama di Penjara
- Warga Kotim Diserang Buaya 4 Meter saat Berwudu di Sungai
- Temui Gubernur Herman Deru, Bupati OKU Paparkan 33 Usulan Bangubsus, Apa Saja?
- Dongkrak Ekonomi dan Wisata, Borobudur International Bike Week akan Jadi Event Tahunan
- Ini Jadwal Terbaru Tes PPPK Tahap 2, Ada Lokasi Lintas Provinsi