Banjir Rendam Ratusan Rumah di Kuantan Singingi
Senin, 12 November 2012 – 11:05 WIB

Banjir Rendam Ratusan Rumah di Kuantan Singingi
TELUK KUANTAN - Banjir memang tak henti-hentinya melanda sejumlah desa di Kabupaten Kuantan Singingi dalam beberapa pekan terkahir ini. Hujan deras di bagian hulu Sungai Kuantan, mengakibatkan Sungai Kuantan meluap hingga merendam ratusan rumah di lima kecamatan, masing-masing Kecamatan Kuantan Tengah, Benai, Pangean, Kuantan Hilir Seberang dan Inuman, yang terjadi Ahad (11/11).
Dari data yang dihimpun Riau Pos (JPNN Grup), banjir merendam 100 rumah di Desa Munsalo Kopah dan puluhan rumah di Pulau Baru Kopah Kecamatan Kuantan Tengah. Lalu, banjir merendam sekitar 52 rumah di Desa Pulau Ingu Kecamatan Benai.
Baca Juga:
Sedangkan di Pangean banjir juga merendam rumah-rumah penduduk, seperti di Desa Pulau Kumpai merendam sekitar 100 rumah, di Pulau Rengas merendam 126 rumah, di Pulau Deras 97 rumah dan juga merendam rumah warga di Pauh Angit, dan Sukaping, serta Pulau Tengah Pangean.
Selanjutnya, banjir merendam sekitar 500 rumah yang ada di Desa Tanjung Pisang, Tanjung, Danau, Lumbok, Pelukahan, Pengalihan, Tanjung Putus, Pulau Baru, Pulau Kulur, dan Pulau Beraalo. Dan merendam sejumlah rumah di Desa Pulau Sipan Kecamatan Inuman.
TELUK KUANTAN - Banjir memang tak henti-hentinya melanda sejumlah desa di Kabupaten Kuantan Singingi dalam beberapa pekan terkahir ini. Hujan deras
BERITA TERKAIT
- Berikut Identitas 11 Korban Tewas Truk Tabrak Minibus di Purworejo
- Gunung Semeru Erupsi Lagi dengan Tinggi Letusan 1.000 Meter di Atas Puncak
- Jaksa Tuntut 4 Terdakwa Kurir Sabu-Sabu 40 Kg dengan Hukuman Mati
- Rudy Mas’ud Lantik 1.346 CPNS & PPPK, Ini Pesannya untuk ASN Baru
- Nelayan Terseret Arus Laut di Pesisir Barat Ditemukan Meninggal Dunia
- Polres Banyuasin Buka Layanan Hotline Laporan Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak, Catat Nomornya