Banyak Artis Terjerat Narkoba, Nikita Mirzani Bilang Begini

jpnn.com, JAKARTA - Artis Nikita Mirzani mengomentari maraknya selebritas tanah air yang terjerat kasus penyalahgunaan narkoba.
Menurut ibu tiga anak itu, masalah narkoba baik di kalangan selebritas maupun masyarakat di Indonesia sulit dihilangkan.
"Karena orang tertentu juga yang masukin narkoba ke Indonesia," kata Nikita Mirzani ditemui di Polres Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Pesohor kelahiran 17 Maret 1986 itu pun menyarankan pemerintah melegalkan peredaran ganja di tanah air.
"Mending narkoba dilegalkan, jadi, yang mati karena narkoba, mati ya tobat," tutur Nikita.
Dia pun membandingkan dengan negara-negara yang sudah melegalkan narkoba.
"Mending kayak Belanda dan Amerika kan sekarang legal tuh ganja," ujarnya.
Dia pun mengungkap alasannya. Menurutnya, orang akan penasaran terhadap narkoba bila makin dilarang.
Nikita Mirzani mengomentari maraknya kasus narkoba di kalangan selebritas tanah air.
- Viral Warga Pamekasan Ngaku Jadi Korban Salah Tangkap, Polda Riau Beri Penjelasan Begini
- Oknum Pegawai BNN Ditahan Jaksa terkait Narkoba
- Dor, Dor, Dor! Oknum Polisi Ini Terkapar Ditembak Petugas BNN
- Konon Perceraian Memicu Fachri Albar Kembali Mengonsumsi Narkoba
- Dipimpin Irjen I Wayan Sugiri, BNN dan Bea Cukai Musnahkan Ladang Ganja 3 Hektare di Aceh
- Terungkap, Fachri Albar dan Renata Kusmanto Sudah Bercerai Sejak Februari 2025