Bara JP: Kami Dukung Total Kebijakan Jokowi Terkait UU KPK

Bara JP: Kami Dukung Total Kebijakan Jokowi Terkait UU KPK
Presiden Jokowi. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Barisan Relawan Jokowi Presiden (Bara JP) mendukung sepenuhnya kebijakan Presiden Jokowi terkait UU KPK yang ramai diperdebatkan masyarakat. 

“Apapun keputusan Presiden terkait UU KPK itu, apakah mengeluarkan Perppu atau tidak, kami siap mendukung. Kami yakin Presiden sudah mempertimbangkan semua situasi, mempertimbangkan semua masukan berbagai pihak,” kata Ketua Umum Bara JP, Viktor S. Sirait, dalam pernyataannya, akhir pekan kemarin usai beberapa kelompok relawan bertemu dengan Presiden Jokowi di Istana Negara, Jakarta.

Dia mengatakan dalam pertemuan dengan presiden Jokowi, kelompok relawan juga memberikan masukan terkait situasi terkini, terutama pro kontra terhadap UU KPK.

Dalam kesempatan itu, kata Viktor, Presiden Jokowi menyatakan akan mempertimbangkan semua situasi dan masukan berbagai pihak sehingga akan dapat membuat keputusan yang terbaik.

"Perdebatan (UU KPK) ini seharusnya bisa segera diakhiri karena pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin harus segera merealisasikan program-program yang telah dijanjikan kepada masyarakat. Untuk itu semua pihak harus patuh dan mengikuti konstitusi dan aturan hukum yang ada terkait UU KPK ini," ujar Viktor.

Terkait pelantikan Presiden Jokowi 20 Oktober 2019 mendatang, Viktor juga mengatakan Bara JP dan semua kelompok relawan siap mengawal agar pelantikan berjalan dengan baik, tidak ada gangguan, dan tidak ada yang mencoba menghalangi.

"Pelantikan Jokowi-Ma'ruf Amin harus kita jaga bersama, ini mandat rakyat Indonesia. Semua masyarakat Indonesia harus mengamankan mandat rakyat ini," katanya.(fri/jpnn)

Barisan Relawan Jokowi Presiden (Bara JP) mendukung sepenuhnya kebijakan Presiden Jokowi terkait UU KPK yang ramai diperdebatkan masyarakat.


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News