Begini Perhatian DPC PDIP Jakarta Utara untuk Petugas Pemakaman Korban Covid-19 di TPU Rorotan

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPC PDI Perjuangan Jakarta Utara Irwan Setiadi dan Sekretaris DPC PDI Perjuangan Jakut Brando Susanto bersama kader mengunjungi Tempat Pemakaman Umum Rorotan, Cilincing, Jakut, Senin (2/8). TPU Rorotan menjadi salah satu lokasi pemakaman jenazah pasien Covid-19.
Irwan menyampaikan kehadiran mereka ke TPU Rorotan itu untuk melihat langsung kerja keras para penggali makam.
"Kami hadir di sini untuk memberikan semangat dengan menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada para penggali makam yang telah bekerja siang dan malam," kata Irwan.
Dalam kesempatan itu, Irwan dan Brando juga menyerahkan bantuan berupa paket sembilan bahan pokok (sembako) dan obat-obatan kepada 60 petugas penggali makam.
Brando Susanto menyatakan bahwa petugas di TPU Rorotan bukan hanya menjalankan tugas kemanusiaan.
Namun, lanjut dia, mereka juga memuliakan manusia Indonesia pada peristirahatannya yang terakhir.
"Suatu panggilan kepahlawanan yang luar biasa di tengah pandemi corona ini,” kata Brando. (boy/jpnn)
Irwan Setiadi dan Brando Susanto bersama kader DPC PDI Perjuangan Jakarta Utara menyerahkan bantuan paket sembako dan obat-obatan kepada 60 petugas penggali makam di TPU Rorotan, Cilincing, Jakut.
Redaktur & Reporter : Boy
- Tim Hukum Hasto Bawa Bukti Dugaan Pelanggaran Penyidik KPK ke Dewas
- Rempang Eco City Tak Masuk Daftar PSN Era Prabowo, Rieke Girang
- Politikus PDIP Apresiasi Ide Dedi Mulyadi Kirim Siswa Bermasalah ke Barak
- 5 Berita Terpopuler: Kapan Pengisian DRH NIP PPPK? Simak Penjelasan Kepala BKN, Alhamdulillah Perjuangan Tak Sia-sia
- Rayakan 70th KAA, Usman Hamid And The Blackstones Bawakan Album Baru Kritik Sosial
- Megawati Usulkan KAA Jilid II Bahas Kondisi Global dan Kemerdekaan Palestina