Benarkah Minyak Alpukat Bisa Membantu Memperbesar Payudara?

Benarkah Minyak Alpukat Bisa Membantu Memperbesar Payudara?
Minyak alpukat. Foto: healthline

jpnn.com - Selain mengonsumsi buahnya, mengoleskan minyak alpukat katanya diklaim bisa memperbesar payudara. Ini karena di dalam buah alpukat mengandung asam lemak esensial, omega-3, dan omega-9.

Selain itu, mengutip Everyday Cares, asam oleat adalah zat yang terkandung dalam asam lemak esensial, vitamin A, vitamin E, dan beberapa vitamin B.

Asam oleat dalam minyak alpukat ini dipercaya bisa memperbesar jaringan payudara karena kandungan antioksidannya baik untuk menetralkan penuaan sel-sel kulit serta kapiler.

Bagaimana faktanya?

Menurut  dr. Devia Irine, tidak ada penelitian atau bukti valid yang menunjukan minyak alpukat bisa memperbesar payudara.

“Hingga kini, tidak ada bukti valid yang mengatakan minyak alpukat bisa memperbesar payudara. Jadi, meski minyak itu diambil dari ekstrak alpukat, ini tidak akan ada pengaruh dengan besar kecil payudara,” jelas dr. Devia.

Kendati demikian, bukan berarti minyak alpukat tidak memiliki manfaat untuk kesehatan, lho.

Minyak dari ekstrak alpukat sendiri bermanfaat untuk kecantikan, yang mana bisa meremajakan kulit dan juga rambut.

Mengoleskan minyak alpukat katanya diklaim bisa memperbesar payudara, benarkah kabar ini?

Sumber klikdokter

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News