Berdalih Ingin Tenang, Banggar Ngotot tak Bahas RAPBN
Jumat, 23 September 2011 – 14:08 WIB

Berdalih Ingin Tenang, Banggar Ngotot tak Bahas RAPBN
JAKARTA - Badan Anggaran DPR RI bersikeras tak mau membahas RAPBN 2012 sampai semua penegak hukum memahami aturan agar anggota badan itu tidak disalahkan atau dikambinghitamkan.
"Kami tidak ngambek. Tapi kami hanya menunggu kepastian dari pimpinan (DPR RI), memastikan semua pihak memahami aturan," kata Anggota Badan Anggaran DPR RI, I Gede Pasek Suardika, kepada pers di Jakarta, Jumat (23/9).
Baca Juga:
Dijelaskan Made, Banggar masih menunggu pimpinan DPR memastikan bahwa seluruh pihak termasuk institusi penegak hukum memahami peraturan dalam menunjang kinerja antara kebijakan dan penyimpangan. "Jika semua pihak tahu aturan maka mudah dalam pertanggungjawaban," tegas politisi Partai Demokrat itu.
Dia menuding belakangan ini penegak hukum bekerja mengedepankan emosional maupun desakan publik. Pasek Suardika menuding penegak hukum tidak menggunakan paramater yang terukur.
JAKARTA - Badan Anggaran DPR RI bersikeras tak mau membahas RAPBN 2012 sampai semua penegak hukum memahami aturan agar anggota badan itu tidak disalahkan
BERITA TERKAIT
- PLN IP Berdayakan Penyandang Disabilitas Untuk Kembangkan Ekosistem Kendaraan Listrik
- Polisi Temukan Fakta Mencengangkan saat Geledah Rumah Predator Seksual di Jepara
- Dedi Mulyadi Kirim Pelajar ke Barak TNI, Gubernur Jateng Sampaikan Kalimat Menohok
- Nasabah WanaArtha Life Meminta Keadilan dan Berharap Uang Investasi Kembali
- PT Berdikari Siap Perkuat Pasokan Protein Nasional
- Hashim Tegaskan Komitmen Indonesia Untuk Transisi Energi