Berijalan Digital Operation Center Buka Lowongan Kerja

Berijalan Digital Operation Center Buka Lowongan Kerja
Selain membuka lowongan kerja, Berijalan juga menyalurkan dana bantuan modal usaha. Foto: source for JPNN

Berijalan menawarkan sistem work from office (WFO) dengan sistem pengambilan slot, bekerja dengan waktu yang fleksibel serta lingkungan kerja yang kooperatif dan nyaman.

Berijalan membuka lowongan kerja untuk menjadi mitra Berijalan, yaitu menjadi TEMA (Telephony Promotion Agent), RVO (Retail Verification Officer), SBP/SBV (Survey By Phone/Survey By Video), AAV (Auto Asset Verification), dan juga DELTA (Desk Telephony Agent).

Selain mendapatkan benefit berupa gaji, mitra Berijalan akan mendapatkan fasilitas kerja yang nyaman dan menyenangkan, mendapatkan pelatihan untuk meningkatkan kompetensi kerja serta berkesempatan untuk ikut dalam berbagai acara kebersamaan.

Salah satu kegiatan yang menarik adalah Berijalan Festival yang akan dilaksanakan pada 16 Januari dengan menghadirkan artis papan atas.

Masyarakat yang ingin menjadi Mitra Berijalan bisa langsung mendatangi kantor Berijalan di Jalan Pringgodani No. 1A, Mrican, Caturtunggal, Sleman, Yogyakarta setiap Senin dan Selasa untuk perekrutan. (*/jpnn)

Berijalan membuka peluang kemitraan bagi seluruh lapisan masyarakat di Yogyakarta yang mencari lowongan kerja.


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News