Berita Duka, Rinov/Pitha Gugur di Babak Pertama Denmark Open 2019

Berita Duka, Rinov/Pitha Gugur di Babak Pertama Denmark Open 2019
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari. Foto: Badminton Indonesia

jpnn.com, ODENSE - Ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari kandas di babak pertama Denmark Open 2019 (super 750).

Dalam pertandingan yang digelar di Odense Sports Park, Odense, Selasa (15/10) siang WIB, Rinov/Pitha yang kini bertengger di urutan 19 dunia kalah dari peringkat 18, asal Tiongkok, Lu Kai/Chen Lu.

Rinov/Pitha takluk rubber game 14-21, 22-20, 16-21 dalam laga berdurasi 51 menit (statistik BWF).

Pertandingan tadi merupakan pertemuan pertama mereka.

Setelah Rinov/Pitha kandas, Indonesia masih punya ganda campuran lainnya yakni Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, Hafiz Faisal/Gloria Emanuelle Widjaja dan Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow

Dari nomor yang sama, peringkat satu dunia Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong lolos ke babak kedua setelah mengalahkan pasangan 'baru' Thailand Dechapol Puavaranukroh/Puttita Supajirakul 21-10, 21-12. Biasanya Dechapol berduet dengan Sapsire Taerattanachai. (adk/jpnn)

Rinov/Pitha takluk rubber game 14-21, 22-20, 16-21 dari ganda Tiongkok dalam laga babak pertama Denmark Open 2019.


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News