Berita Duka, Seorang Penumpang Bus Pahala Kencana Meninggal Dunia

Berita Duka, Seorang Penumpang Bus Pahala Kencana Meninggal Dunia
Petugas mengevakuasi Kholik yang meninggal di Bus Pahala Kencana di Gilimanuk kemarin petang. Foto: Radar Bali/JPNN.com

Namun saat bus sampai di areal pelabuhan Gilimanuk untuk menunggu naik kapal, Khamimi curiga karena melihat Kholik sudah tidak bernafas dan bergerak lagi.

Mulutnya kemudian mengeluarkan cairan seperti air ludah, dan tercium bau kotoran manusia. Khamimi lalu melapor kepada kru bus baik sopir maupun kernetnya.

Lalu kru bus melapor ke polisi yang bertugas di pelabuhan. Setelah diperiksa bus kemudian diarahkan ke Puskesmas Gilimanuk.

Kholik lalu diturunkan dan diberikan penanganan medis oleh doktet Andre Christian Cundawani. Tapi, setelah dilakukan Resusitasi/kejut Jantung dan Paru Kholik sudah tidak ada denyut nadi dan tidak ada napas.

"Oleh dokter dinyatakan meninggal dunia sekitar pukul 18.30," ungkap Kapolsek Kawasan Laut Gilimanuk Kompol Nyoman Subawa.

Menurut keterangan dokter, Kholik meninggal karena sakit mengingat di dalam tas korban di temukan obat sejenis obat maag, dan obat paracetamol serta hufadon.

"Dari pemeriksaan luar pada jenasah Kholik tidak ditemukan adanya luka-luka dan tidak adanya tanda-tanda bekas kekerasan.

Jenasah Kholik lalu dititipkan ke RSU Negara sambil menunggu keluarganya datang menjemput," ujarnya.(rb/nom/mus/JPR)


Salah satu penumpang bus antar kota antar-provinsi (AKAP) yang akan menyeberang ke Jawa meninggal mendadak di dalam bus Pahala Kencana D 7698 AN.


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News