Bermodal Ijazah SMK, Aripat Buktikan Mampu Memimpin Marketing Agency

Bermodal Ijazah SMK, Aripat Buktikan Mampu Memimpin Marketing Agency
Aripat Buktikan Mampu Memimpin Marketing Agency. Foto: dok. pribadi

Berhenti jadi sales apartemen, dia bekerja sebagai CMO di perusahaan leasing yang mengurus jaminan dana tunai.

"Di situ saya belajar tentang positioning.Positioning yang saya pegang teguh adalah 'saya yang dicari orang, bukan mencari orang'," ujarnya.

Selesai di perusahan leasing, barulah Aripat kembali ke multimedia, menjadi editor di kantor outsourcing sebelum akhirnya memulai perjalanan di Kece Entertainment.

"Saya banyak belajar dan bisa berkembang karena bekerja sama orang-orang keren, seperti Aan Story, Alit Shitlicious, Renaldy Pujiansyah," bebernya.

Pekerjaan awal di Kece, kata Aripat, dia membuat music video yang beda, ada ceritanya, belajar bikin plot twist semudah membuat vlog.

"Sampai akhirnya kami dipercaya banyak brand besar, salah satunya MS Glow," kata dia. (jlo/jpnn)

Aripat berbagi cerita perjalanannya sebelum memimpin perusahaan marketing agency, meski dia hanya lulusan SMK.


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News