BG Menang, Jaksa Agung Hati-hati

BG Menang, Jaksa Agung Hati-hati
Jaksa Agung HM Prasetyo. FOTO: dok/jpnn.com

jpnn.com - BOGOR - Jaksa Agung HM. Prasetyo enggan mengomentari kemenangan Komjen Budi Gunawan atas KPK terkait penetapannya sebagai tersangka. Ia mengaku akan melihat perkembangan dari tahapan hukum yang dijalankan pihak Budi dan KPK.

"Saya tidak boleh komentar. Saya belum pernah menghadapi begitu, tapi ini tentunya akan terus berkembang. Hakim tidak boleh menolak perkara kan," ujar Prasetyo di Istana Bogor, Senin malam, (16/2).

Baru kali ini penetapan tersangka oleh penegak hukum seperti KPK digugat ke praperadilan dan dimenangkan. Bagaimana Jaksa Agung menyikapinya untuk institusinya?

Prasetyo mengaku pihaknya akan lebih berhati-hati ke depan dalam penetapan tersangka.

"Kita harus lebih hati-hati, lebih cermat, dalam segala hal, penyidikan dan sebagainya. Ketika kita menetapkan orang sebagai tersangka ya kita harus hati-hati. Pertimbangkan dengan masak-masak dilihat dari segala aspek sehingga tidak ada lubang-lubang kelemahan sedikit pun," sambungnya.

Meski demikian, Prasetyo menampik bahwa dirinya menganggap KPK ceroboh dalam penetapan status Budi sebagai calon Kapolri.

"Tidak boleh juga dikatakan begitu. Ini kan ada perkembangan-perkembangan," tandas Prasetyo. (flo/jpnn)

BOGOR - Jaksa Agung HM. Prasetyo enggan mengomentari kemenangan Komjen Budi Gunawan atas KPK terkait penetapannya sebagai tersangka. Ia mengaku akan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News