BKD Mulai Seleksi Berkas Pendaftar CPNS

BKD Mulai Seleksi Berkas Pendaftar CPNS
Berkas pelamar CPNS mulai diseleksi. Foto: JPNN

jpnn.com - ENREKANG - Pendaftaran ujian Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Enrekang, Sulawesi Selatan resmi ditutup, Senin (23/9). Jumlah pelamar mencapai 650 orang dengan berebut 40 kuota CPNS.

“Saat ini tercatat 540 pelamar untuk formasi PGSD. Tetapi masih ada puluhan berkas yang belum kami masukkan. Pelamar formasi Agrobisnis Produksi Ternak pendaftaranya hanya tujuh orang. Sementara untuk formasi Teknik Elektro Arus Lemah jumlah pendaftarnya sebanyak 28 orang. Jadi jika ditotal secara keseluruhan pendaftar CPNS sekira 650 orang,” kata Kepala Bidang Perencanaan dan Pengembangan Pegawai Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Enrekang, Gunawan seperti yang dilansir FAJAR (JPNN Group), Selasa (24/9).

Mulai hari ini, Selasa 25 September, BKD akan melakukan seleksi berkas sampai 28 September. Pada penyeleksian berkas ini, BKD melibatkan empat orang petugas dari inspektorat daerah.

Hal ini dilakukan agar semua tahapan pendaftaran berlangsung secara transparan tanpa ada kecurigaan dari pihak manapun.

“Dari hari pertama hingga pengumuman kelulusan nantinya, Inspektorat kami libatkan. Hal ini untuk menghindari adanya oknum yang bermain dalam pendaftaran CPNS kali ini,” tambah Gunawan. (iad/awa/jpnn)

 


Berita Selanjutnya:
Stok Pupuk Subsidi Menipis

ENREKANG - Pendaftaran ujian Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Enrekang, Sulawesi Selatan resmi ditutup, Senin (23/9). Jumlah pelamar mencapai 650


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News