Bobby Nasution Datangi KPK, Ada Apa?

jpnn.com, JAKARTA - Gubernur Sumatera Utara Bobby Nasution mengunjungi Gedung Merah Putih Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta, Senin (28/4).
Kunjungan menantu Presiden ketujuh RI itu dalam rangka kegiatan koordinasi dan supervisi (korsup).
"Giat korsup, khususnya wilayah Sumatera Utara," kata anggota Tim Juru Bicara KPK Budi Prasetyo, saat dikonfirmasi.
Namun, Juru Bicara KPK Tessa Mahardhika Sugiarto justru mengaku masih perlu melakukan konfirmasi mengenai maksud kedatangan Bobby.
"Saya masih harus konfirmasi terlebih dahulu, ya, informasi ini. Tentunya kalau seandainya memang ada acara atau kegiatan yang dilakukan, pasti nanti akan ada update ke rekan-rekan," ujar Tessa kepada jurnalis di Jakarta, Senin.
Sebelumnya, mantan Wali Kota Medan itu tiba di Gedung Merah Putih KPK sekitar pukul 09.14 WIB.(antara/jpnn)
Gubernur Sumut Bobby Nasution tiba di Gedung Merah Putih KPK sekitar pukul 09.14 WIB.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Usut Kasus Dugaan Korupsi di Dinas PU Mempawah, KPK Sudah Tetapkan 3 Tersangka
- Ray Rangkuti Kritik Kinerja KPK, Kasus Hasto Dikejar, Tetapi Bobby Diundang Koordinasi
- Alasan Jokowi Melaporkan Masalah Ringan Itu kepada Polisi
- KPK Periksa 3 Saksi Lagi untuk Kasus Cuci Uang Andhi Pramono
- Usut Korupsi Tol Trans-Sumatera, KPK Periksa Petinggi PT Indonesia Infrastructure Finance
- KPK Periksa 2 Anggota DPR Terkait Dugaan Tipikor Dana CSR Bank Indonesia