Bocah yang Tenggelam di Sungai Tembesi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia

jpnn.com - JAMBI - Bocah perempuan bernama Melinda (10) yang dilaporkan tenggelam dan hilang saat mandi di Sungai Tembesi, Kabupaten Sarolangun, Jambi, ditemukan sudah dalam keadaan meninggal dunia oleh Tim SAR Gabungan.
Pada Sabtu (3/6), pukul 07.30 WIB Tim SAR Gabungan yang terdiri dari Basarnas Pos SAR Bungo, Polsek Sarolangun, Damkar, BPBD, PMI serta masyarakat saat melakukan penyisiran lokasi kejadian, menemukan korban Melinda yang sudah mengapung sejauh kurang lebih satu kilometer dari lokasi kejadian dalam keadaan meninggal dunia.
"Korban Melinda bocah wanita berusia 10 tahun itu ditemukan mengapung di sungai itu oleh tim SAR, yang jaraknya sejauh satu kilometer dari lokasi kejadian tempat dia mandi dan dinyatakan tenggelam dan hilang," kata Humas Basarnas Jambi M Luthfi dalam keterangan resminya yang diterima, Sabtu (3/6).
Selanjutnya Tim SAR Gabungan langsung mengevakuasi korban menuju rumah duka dan menyerahkan kepada keluarga untuk dimakamkan.
Setelah mengevakuasi korban, kegiatan Operasi SAR ditutup dan Tim SAR Gabungan kembali ke kesatuan masing masing.
Diberitakan sebelumnya, telah terjadi kondisi membahayakan atau orang tenggelam dan hilang di Sungai Tembesi pada Kamis 1 Juni lalu atas nama Melinda yang tenggelam saat mandi di sungai. Setelah mendapatkan informasi itu, Tim SAR Gabungan langsung melakukan pencarian bersama warga.
Selama tiga hari pencarian, akhirnya pada hari ketiga korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia di sungai yang tidak jauh dari lokasi korban hilang. (antara/jpnn)
Bocah perempuan yang dilaporkan tenggelam dan hilang saat mandi di Sungai Tembesi, Jambi, ditemukan sudah dalam keadaan meninggal dunia oleh Tim SAR Gabungan.
Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi
- Kabar Duka, Tokoh Otomotif Soebronto Laras Meninggal Dunia, Kami Berbelasungkawa
- Detik-Detik Gadis Remaja di Bintan Tenggelam di Waduk, Innalillahi
- Bocah Tenggelam di Pantai Ketang Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Dirreskrimsus Polda Sumsel Kombes Agung Marlianto Dikenal Sebagai Sosok Baik dan Ramah
- Dirreskrimsus Polda Sumsel Kombes Agung Marlianto Meninggal Dunia, Kami Turut Berduka
- Ulah Pelajar SMP Ini Menewaskan 2 Siswa MTs, Terancam Penjara 15 Tahun