Bogem Mentah, Hadiah untuk Mantan Istri yang Tolak Bercinta

jpnn.com - SURABAYA--Apes banget nasib Sarmi. Gara-gara menolak rujuk dan berhubungan badan, Sarmi dianiaya dan dibacok mantan suaminya, Imam Syafi'i.
Kejadian tersebut berawal saat Imam ingin datang ke rumah Sarmi. Namun, Sarmi menolak.
Sebab, pria 38 tahun itu diketahui telah hidup dengan perempuan lain.
Namun, Imam nekat mendatangi rumah Sarmi di Jalan Petemon Sidomulyo IV/57.
Setelah itu, terjadi cekcok di antara keduanya. Imam ngotot rujuk dan minta dilayani berhubungan badan malam itu juga.
''Karena menolak, pelaku membawa kunci sepeda motor milik korban yang disimpan dalam stoples kue,'' kata Kapolsek Sawahan Kompol Yulianto.
Sarmi baru sadar saat akan berangkat bekerja keesokan paginya. Ketika itu juga Sarmi melabrak Imam di rumahnya.
Karena merasa malu, Imam melayangkan bogem mentah ke muka Sarmi. Korban juga dipukuli dengan sandal gunung. (aji/c15/fal/flo/jpnn)
SURABAYA--Apes banget nasib Sarmi. Gara-gara menolak rujuk dan berhubungan badan, Sarmi dianiaya dan dibacok mantan suaminya, Imam Syafi'i. Kejadian
- Polisi Kantongi Nama Pelaku Pembacokan Tewaskan Danang di Semarang
- Nyawa Danang Melayang Setelah Dibacok OTK di Semarang
- Kelompok Anarko Dalang Kerusuhan Hari Buruh di Semarang, 6 Mahasiswa Jadi Tersangka
- Tersangka Kerusuhan May Day Semarang Terancam 7 Tahun Penjara
- Bergulat dengan Begal, Iptu Noval Kena Tembak, Pelaku Kabur
- Sepanjang April 2025, Polresta Bandar Lampung Ringkus 28 Tersangka Narkoba