Borneo FC vs Barito Putera: Bukan Laga Spesial

Borneo FC vs Barito Putera: Bukan Laga Spesial
Pelatih Borneo FC Fabio Lopez. Foto: kaltimpost/jpg

jpnn.com, SAMARINDA - Sama-sama menuai kegagalan di Piala Presiden 2019, Borneo FC dan Barito Putera akhirnya bertemu di Stadion Segiri, malam ini (31/3).

Derby Papadaan yang bertajuk laga uji coba ini menjadi ajang pemanasan kedua tim sebelum berkompetisi di Liga 1 2019.

Berstatus tuan rumah, Borneo FC dipastikan tak ngotot mencuri poin penuh. Sang pelatih Fabio Lopez menegaskan, tak memprioritaskan hasil akhir.

"Uji coba bukan laga yang spesial. Ini hanya menjadi bagian dari persiapan kami sebelum tampil di liga dan melanjutkan perjuangan di Piala Indonesia," kata Lopez.

Mengenyampingkan hasil akhir, Lopez menjadikan laga kontra Barito Putera sebagai eksperimennya. Dia akan menurunkan beberapa pemain yang minim kesempatan tampil.

Rotasi yang coba dilakukan Lopez ini, nantinya tetap dievaluasi. Dia ingin melihat potensi seluruh pemain sebelum menggeber training centre (TC) di Bontang yang dimulai Senin (1/4) besok.

"Saya pastikan ini ajang untuk kami bereksperimen. Melihat seluruh kemampuan pemain dari semua posisi. Saya mau mereka memberikan penampilan terbaik," imbuh Lopez.

Namun, hal berbeda diperlihatkan striker muda Borneo FC, Ulul Azmi. Dipastikan menjadi starter di laga malam ini, dia ingin bermain maksimal serta memberikan kemenangan.

Sama-sama menuai kegagalan di Piala Presiden 2019, Borneo FC dan Barito Putera akhirnya bertemu di Stadion Segiri, malam ini (31/3).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News