Bos PSM: Persebaya Promosi, Kompetisi Bergairah Lagi

jpnn.com, MAKASSAR - PSM Makassar menyambut positif kembalinya Persebaya Surabaya ke kasta tertinggi Liga Indonesia musim 2018.
Chief Executive Officer (CEO) PSM Makassar Munardi Arifuddin mengatakan, kembalinya Persebaya bak oase di gurun pasir.
"Kami menyambut baik dengan suksesnya Persebaya promosi ke Liga 1. Kami yakin, dengan adanya Persebaya, kompetisi akan semakin bergairah lagi," ujar Munarfi, Sabtu (25/11).
Dia menambahkan, gairah kompetisi Indonesia memang bertumpu pada tim-tim perserikatan seperti Persija Jakarta, Persib Bandung, PSM, dan Persebaya.
"Kami pastikan kompetisi musim depan akan lebih seru dan banyak tantangan," imbuh Munarfi.
Dia berharap manajemen Persebaya segera beradaptasi dengan atmosfer kompetisi kasta tertinggi musim depan.
Salah satunya dalam perekrutan pemain yang berstandar tinggi.
"Karena kami tidak mau, setelah promosi, mereka kesulitan untuk bersaing dengan tim lain," tegas Munarfi. (ben/rid)
Klub-klub Liga 1 menyambut positif kembalinya Persebaya Surabaya ke kasta tertinggi Liga Indonesia.
Redaktur & Reporter : Ragil
- Hari Ini Persib Bisa Menjadi Juara Liga 1 Tanpa Bertanding, tetapi Ada Syaratnya
- Persik Vs Persebaya: Paul Munster Bongkar Masalah Bajol Ijo
- Persija Pecat Carlos Pena, Tunjuk Ricky Nelson Jadi Caretaker
- PSM Gugur di Semifinal ACC, Liga 1 tak Punya Taring di ASEAN
- Persib Butuh 2 Poin untuk Mengunci Gelar Juara Liga 1
- Dewa United dan Persebaya Buka Jalan Persib Juara Liga 1