Brand Minyak Telon Ini Makin Harum Lewat UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR

Saat ini Habbie sudah mengeluarkan minyak telon dengan 30 set varian aroma.
Hal tersebut membuat Habbie menjadi minyak telon dengan varian terbanyak di dunia. Mulai dari flower series, tea series, cajuput oil vanilla series, dan cajuput oil saffron series.
Oleh karena itu, setelah mempelajari persyaratan mengikuti BRILIANPRENEUR, Novita dan tim mengirim berbagai hal yang dibutuhkan sebagai syarat kepada BRI. “Alhamdulillah selalu dapat feedback yang bagus. Jadi, ikuti saja alurnya,” ujarnya.
Ketika mengikuti BRILIANPRENEUR, lanjutnya, hal pertama dan utama yang didapat brand Habbie adalah edukasi. Di antaranya melalui beberapa webinar yang menguatkan kembali cara dan proses bisnis pelaku UMKM seperti Habbie.
Saat mengikuti BRILIANPRENEUR, Novita dan timnya merasa harus belajar kembali bagaimana menjalankan bisnis agar dapat berkelanjutan.
”Berbagai program edukasi ini menguatkan kembali. Tim kami belajar lagi, me-refresh pengetahuan,” katanya.
Hal penting lainnya yang didapatkan melalui BRILIANPRENEUR adalah perluasan pasar yang tak biasa yaitu melalui business matching secara untuk ekspor.
Melalui BRILIANPRENEUR pula dia meyakini, networking Habbie akan semakin luas. Di sisi lain, BRILIANPRENEUR pun dapat memberikan banyak kebutuhan yang diperlukan UMKM, seperti pendampingan.
Brand bernama Habbie dengan produk andalan minyak telon menyajikan wangi aromatik dan obat tradisional UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR 2023.
- Bank Raya Dukung Skolari Tumbuh dan Mengelola Keuangan Komunitas Lebih Baik
- ZCorner Dorong UMKM Halal dan Pemberdayaan Mustahik
- Sumur Minyak Rakyat Kecil Bakal Dibuat Regulasinya
- Waka MPR: Upaya Pemberdayaan Perempuan Bagian Langkah Strategis
- Promosikan Hasil Riset GRS BPDP, AII: Bisa Dihilirisasi Petani dan UMKM
- Telkom Siap Gelar Digiland 2025 Seusai dapat Dukungan dari Gubernur DKI Jakarta