Bravo... Anggota TNI AL Gagalkan Penyelundupan 375 Kilogram Ganja

Bravo... Anggota TNI AL Gagalkan Penyelundupan 375 Kilogram Ganja
Sebanyak 375 Kilogram Ganja yang hendak dikirim ke pulau Jawa melalui pelabuhan Bakauheni berhasil digagalkan oleh anggota POM AL Lampung. Foto: radarlampung/jpg

jpnn.com, LAMPUNG - Sebanyak 375 kilogram ganja siap edar berhasil digagalkan saat menyebrang melalui Bakauheni menuju pelabuhan Merak, Minggu (2/6) kemarin.

Koptu Mat Nur anggota POM AL TNI AL yang mengagalkan penyelundupan itupun langsung mendapat apreasisi dari Kapolda Lampung Irjen Sudjarno, Danlanal Lampung Kolonel Laut (P) Kelik Haryadi dan Danpomal Mayor (PM) Desy Arnaz.

Sudjarno mengutarakan aksi tersangka Ali Rahman, 47, warga Bireuen, Aceh tergolong nekat, Ali berani memanfaatkan situasi arus balik pada H+6 ini.

"Saya apresiasi naluri Koptu M. Nur, saya bilang ini nekat. Bawa ganja sebanyak ini tanpa disembunyikan hanya ditutup terpal," kata Jarno.

Saat ini, pihaknya melalui Polres Lamsel menangani perkara tersebut. Oleh kepolisian sedang melakukan pengejaran terhadap jaringan yang sudah diidentifikasi oleh kepolisian.

"Jadi mobil yang dibawa pelaku (kurir, red) ini dari Aceh dikawal jaringannya dari belakang. Tadinya jaringannya juga mau ikut menyebrang, namun setelah kurir tertangkap mereka balik arah," papar Jarno seraya mengetahui identitas mobil tersebut.

Jenderal bintang dua ini menambahkan jika jenis ganja sama dengan ganja 200 kilogram yang sebelumnya dirilis pada pekan lalu. Namun, dia belum memastikan apakah ganja tersebut berasal dari jaringan yang sama.

Sementara Danlanal Lampung Kolonel Laut (P) Kelik Haryadi menegaskan jika pihaknya siap membantu unsur Polri dalam hal membantu mengawasi penyelundupan narkoba.

Sebanyak 375 kilogram ganja siap edar berhasil digagalkan saat menyebrang melalui Bakauheni menuju pelabuhan Merak, Minggu (2/6) kemarin.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News