BSI Maslahat Menebar Kebaikan Ramadan Rp 11,24 Miliar

BSI Maslahat Menebar Kebaikan Ramadan Rp 11,24 Miliar
BSI Maslahat telah menyalurkan berbagai program Level Up Ramadanmu sampai akhir Ramadan 1445H senilai total Rp 11,24 miliar. Foto dok. BSI Maslahat

Program penyaluran berbagi sembako duafa sebesar Rp 2,1 miliar dengan penerima manfaat sebesar 8.127.

Untuk penyaluran kado spesial yatim duafa sebesar Rp 2,09 miliar dengan penerima manfaat sebesar 9.591. 

Selama Ramadan, BSI Maslahat dan BSI memberikan santunan bagi 3.333 anak yatim.

Acara ini diselenggarakan sebagai salah satu upaya untuk terus mengalirkan kemaslahatan kepada masyarakat, dan berbagi keberkahan Ramadan 1445 H. 

Sebanyak 1.500 anak yatim dari 30 yayasan panti asuhan di Jabodetabek dan Banten diundang hadir secara langsung di Assembly Hall Jakarta Convention Center, Jakarta.

Sementara, 1.833 anak yatim lainnya disalurkan langsung oleh masing-masing kantor regional BSI di seluruh Indonesia.

Di sisi lain saat momen mudik dan idulfitri 2024, BSI Maslahat serta BSI memberikan pelayanan kepada nasabah dengan menghadirkan Posko Layanan Mudik 2024 di titik-titik strategis pada beberapa jalur mudik utama. 

Posko Layanan Mudik BSI 2024 berlangsung mulai dari 3 hingga 9 April 2024 di sejumlah lokasi strategis.

BSI Maslahat menebar kebaikan Ramadan sebesar Rp 11,24 miliar untuk anak yatim piatu dan duafa

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News